Jumat, 30 November 2012

PERISAI MUDA NUSANTARA

DPP PERISAI MUDA NUSANTARA



 A.       PENDAHULUAN
Sepanjang sejarah ini bernafas dan berjuang memperoleh udara kebebasan dan kemerdekaan, peran pemuda cukup signifikan dalam pembentukan karakter bangsa. Performa, kritis, cerdas, bertangung jawab pada visi sangat erat pada diri mereka. Pemuda disini dimaknai sebagai seseorang yang mempunyai semangat juang dan progresivitas yang tinggi, selain itu berkreatifitas, memiliki inisiatif dan inofatif dalam bertindak.
Ada banyak kesamaan persepsi oleh banyak kalangan ketika mendengar kata pemuda, setidaknya pemahaman bersama akan pentingnya memberikan rasa kepedulian pada sesama manusia sebagai makhluk sosial. Sikap peduli bisa diwujudkan dalam bentuk riil yang lebih luas, boleh dalam bentuk solidaritas moral, keprihatinan yang logis dan yang terpenting adalah tindakan riil yang mampu menjadi solusi bagi sesama insan makhluk sosial sehingga memberikan efek positif pada berbagai aspek kehidupan.
Sebuah sikap yang sangat penting dan signifikan ketika para pemuda membentuk sebuah komunitas/organisasi dalam hal ini bernama Perisai Muda Nusantara (PMN). Organisasi Perisai Muda Nusantara (PMN) bersifat Independent serta berasaskan Pancasila dan UUD 1945 dengan ciri Organisasi menegakkan sendi pemahaman Nasionalis, Religius, kerakyatan dan kewirausahan.
Pusat, Organisasi Perisai Muda Nusantara (PMN) berkedudukan di Ibu Kota Negara Republik Indonesia. Organisasi  membentuk kepengurusan Perisai Muda Nusantara (PMN) di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia. Dan dapat membentuk perwakilan di luar negeri bagi Warga Negara Indonesia sesuai dengan peraturan perundang-undangan Republik Indonesia yang berlaku.
Tujuan Organisasi Perisai Muda Nusantara (PMN) yaitu Terwujudnya cita-cita nasional bangsa Indonesia sebagaimana dimaksud dalam Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945; dan Terwujudnya masyarakat demokratis  yang adil, makmur  dan sejahtera serta berkeyakinan pada Tuhan Yang Maha Esa, mencintai tanah air dan bangsa dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia. Mewujudkan masyarakat kedaulatan Rakyat dalam berdemokrasi, yang menjunjung tinggi nilai-nilai kebenaran dan hukum yang berlaku. Mewujudkan ekonomi kerakyatan yang berkeadilan di  wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) guna menampung dan menyampaikan aspirasi para pemuda dan masyarakat. Dengan demikian diharapkan Perisai Muda Nusantara (PMN) mampu menjadi wadah untuk semua golongan dan etnis, yang bertujuan untuk memajukan bangsa Indonesia.ke arah yang lebih baik Semoga tujuan dan niat baik para pemuda ini dimudahkan oleh Tuhan Yang Maha Esa.




" SALAM PERJUANGAN DAN PEMBAHARUAN "



DENI ARIEF TRIWIJAYA
KETUA UMUM
DPP PERISAI MUDA NUSANTARA

MARZUKI AMRI
SEKJEND
DPP PERISAI MUDA NUSANTARA

HERI FITRA ARMANSYAH
BENDAHARA UMUM
DPP PERISAI MUDA NUSANTARA